Make a wish!" Kalimat inilah yang disarankan bagi orang-orang yangtengah meniup lilin ulang tahunnya. Macam-macam doa dan harapan pundipanjatkan. Salah satu yang paling umum adalah meminta panjang umur.Untuk mencapainya, orang mencoba bermacam cara: diet, olahraga,mengolah stres, hidup seimbang, dan sebagainya. Namun, berapakah umuryang disebut panjang itu?
Mari cermati. Adam berumur 930 tahun. Set 912 tahun. Enos 905 tahun.Kenan 910 tahun. Mahalaleel 895 tahun. Yared 962 tahun. Henokhberumur 365 tahun ketika ia diangkat oleh Allah. Metusalah memegangrekor-umurnya 969 tahun. Lamekh berumur 777 tahun. Apakah yang hendakdikatakan Alkitab dengan menginformasikan daftar umur ini? Pasti adamaksudnya! Coba perhatikan rumusan kalimat yang terus berulang: "Xberumur Y tahun, lalu ia mati." Keterangan "lalu ia mati" menunjukkanbahwa betapa pun panjang umur manusia-hingga ratusan tahun, manusiapasti mati. Tidak ada manusia yang abadi. Ia dibatasi olehkematiannya. Dengan menyadari keterbatasan manusia ini, penulisKejadian menegaskan betapa hidup yang tak abadi ini perlu menjadiajang di mana kita perlu dekat dengan Allah, sebagaimana diteladankanHenokh yang diangkat oleh Allah.
Mari renungkan ketidakabadian kita bukan dengan hati sedih, tetapidengan iman bahwa dalam hidup kita yang terbatas, Allah mau hidupdekat dengan kita. Hidup yang terbatas bukanlah penjara untuk takberjumpa dengan Allah. Sebaliknya, hidup yang tidak abadi inisemestinya membuat kita sungguh-sungguh mengarahkan hati pada Allahyang abadi
Suka Mikirin Seks... Gimana Cara Mengatasinya?
-
Diusia remaja ini banyak dari kita yang sering banget pikirannya selalu
mengarah ke seks. Kalau lagi melamun yang dipikirin seks. Duh kalau sudah
begitu ba...
14 tahun yang lalu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar